Pendidikan Anak Menurut Alquran

Pendidikan Anak Menurut Alquran | Info Madrasah – Pendidikan yang berkarakter harus diberikan kepada anak-anak kita. Pendidikan yang mengarah kepada tauhid adalah sebuah keniscayaan di tengah-tengah tantangan global seperti dewasa ini. Betapa telah banyak anak-anak kita yang tidak lagi mengingat Tuhannya, melupakan kewajiban shalat dan rendahnya akhlak mereka.

Mendasarkan pendidikan anak-anak kita kepada Al-Qur’an adalah tindakan yang tepat. Konsep pendidikan berdasar Al-Qur’an akan menjadikan anak kita manusia yang utuh, manusia jasmani dan rohaninya. Sekarang ini banyak manusia yang hanya manusia sisi jasmaninya, sementara rohaninya adalah binatang. Manusia ahsani taqwim adalah manusia yang kedua dimensinya benar-benar manusia.

Dalam sebuah artikel di Republika Online disebutkan, ada tiga pendidikan mental dasar yang wajib diberikan oleh orang tua pada anak-anaknya dengan mendasarkan pada surat Luqman ayat 17, yaitu

  1. komitmen tinggi dalam mendirikan shalat,
  2. keberanian beramar makruf dan nahi mungkar, serta
  3. berjiwa ksatria dan sabar.

Baca juga: Dari 773 Ribu Guru Honorer, Cuma Separuh yang Profesional

Sementara itu, dalam surat Luqman ayat 18 disebutkan ada dua pilar utama pendidikan akhlak mulia yang wajib diberikan kepada  anak, yaitu :

  1. tawadhu (rendah hati) dan tidak sombong yang tidak memalingkan wajah karena menganggap rendah orang lain.
  2. berlaku santun dan tidak angkuh saat berjalan dan berkarya.

Sedangkan bagaimana anak semestinya berpenampilan juga telah diatur dengan tegas di dalam Alquran yaitu surat Luqman ayat 19. Dalam ayat ini dijelaskan supaya orang tua memberikan dua teladan berpenampilan pada anak, yaitu sederhana dalam sikap, penampilan dan bertutur lembut, serta bijaksana dalam kebenaran.

Seperti penggalan ayatnya yang berbunyi, ”Dan sederhanalah kamu dalam berjalan dan lembutkanlah suaramu.”

Baca juga:  TPG Terhutang Guru Madrasah Lunas Tahun 2017

Yang tidak kalah pentingnya bagi para orang tua agar melahirkan anak hebat adalah melalui rezeki yang halal. Anak yang kepadanya hanya diberikan makanan halal maka pertumbuhan dan perkembangannya hingga ia tumbuh menjadi dewasa akan menjadi orang baik yang saleh.

Sebaliknya, bila makanan yang diberikan adalah haram maka mereka akan tumbuh dan berkembang menjadi anak yang sulit diatur dengan menggunakan norma Agama. Mereka lebih suka memperturutkan hawa nafsu.

Anda baru saja membaca Pendidikan Anak Menurut Alquran dari Ini Madrasah.